PT Geo Santara Indonesia

Cara Membuat Bor Sumur Menggunakan Paralon

April 22, 2022

Mendapatkan sumber air bersih tidak hanya dari PDAM saja, tetapi bisa dengan cara membuat bor sumur. Bagi sebagian masyarakat yang tinggal di perumahan atau kampung-kampung tentunya sudah tidak asing dengan yang namanya sumur bor. Sumur bor sendiri adalah salah satu jenis sumur yang cara pembuatannya dengan mengebor tanah sampai kedalaman tertentu.

Lain hal dengan sumur gali yang dibuat dengan menggali tanah. Untuk kedalaman dari sumur bor sendiri berkisar antara 40 – 80 meter supaya bisa mendapatkan air yang benar-benar bersih. Bagi yang tertarik memiliki sumber air dari sumur bor. Berikut ada beberapa cara yang bisa dilakukan untuk membuat sumur bor menggunakan paralon.

  1. Menentukan Lokasi Sumur

Sebagai langkah pertama adalah melakukan konsultasi dengan pihak setempat untuk mendapatkan izin pengeboran sumur. Ini sangat penting supaya tidak ada masalah yang muncul ketika proses pengerjaan dan setelah pembuatan sumur selesai. Dengan begitu proses pengerjaan pembuatan sumur bor jadi lebih aman dan cepat selesai.

Jika sudah mendapatkan izin, maka langkah selanjutnya adalah dengan memilih titik tanah yang sesuai. Untuk mengetahuinya bisa dengan melakukan pengecekan peta topografi kawasan. Secara umum, tanah yang baik pastinya tidak mengandung banyak lumpur. Selain itu juga terbuka dan jauh dari septic tank atau kandang hewan.

  1. Tentukan Kedalaman Sumur

Cara membuat bor sumur yang selanjutnya adalah dengan menentukan kedalaman sumur. Akan lebih baik jika membuat sumur bor ketika musim kemarau. Ini dimaksudkan supaya lebih mudah dalam menentukan kedalaman sumur dan mencapai titik sumber air utama. Sumber air bersih bisa didapatkan di kedalaman 17 – 20 meter. Apabila dikerjakan saat musim hujan, kedalamannya lebih dangkal karena air bertambah karena hujan.

  1. Memasang Besi Pengebor Tanah

Langkah selanjutnya adalah memasang besi pengebor tanah. Besi yang dipakai ini memiliki ukuran panjang dan disesuaikan dengan kedalaman sumur yang diinginkan. Di bagian ujung dipasang mata bor tajam supaya bisa menembus tanah dengan baik. Jika menggunakan tenaga manusia tentunya akan membutuhkan waktu sampai 5 – 8 hari dengan masa kerja 8 jam.

  1. Memasang Pipa Paralon

Apabila sudah sampai pada titik yang diinginkan, maka bisa memulai memasang rangka paralon. Pipa paralon atau PVC yang dipakai haruslah mempunyai ketebalan yang baik. Ini dimaksudkan supaya bisa menahan tekanan air nantinya. Sebab jika hanya asal memilih akan dikhawatirkan pipa jadi jebol atau patah ketika dipakai.

Pipa dengan ukuran besar bisa dipasang terlebih dahulu, selanjutnya baru pipa kecil sampai ke ujung. Ini dimaksudkan supaya pipa besar ini bisa melindungi pipa kecil dari tekanan air yang cukup besar. Jangan lupa untuk memastikan bahwa air bisa bebas dari pasir dan lumpur. Jadi nantinya tidak akan menyumbat pipa dan air bisa terus mengalir.

  1. Instalasi Akhir

Kemudian sampai pada tahap akhir dari pembuatan sumur bor dengan pipa paralon. Di tahap akhir ini adalah menyambungkan pipa dari sumur ke mesin pompa air. Apabila masih ada ruang, bisa membuat rangka sambungan menuju paralon supaya air bisa ditampung dengan baik nantinya. Lalu disambungkan dengan jalur air ke rumah. Penampungan pada paralon bisa juga membantu menjernihkan air sebelum dipakai.

Nah demikianlah beberapa cara membuat bor sumur yang bisa dilakukan. Bagi yang ingin membuat sumur bor sebagai sumber air utama rumah. Namun belum juga menemukan jasa pengeboran sumur yang berpengalaman dan terpercaya seperti apa. Maka CV Geo Santara menjadi pilihan paling tepat untuk diajak kerja sama. Perusahaan pengeboran ini sudah berpengalaman dalam membuat sumur bor dan memberikan layanan terbaiknya.