PT Geo Santara Indonesia

Definisi Dan Cara Kerja Dari Penggunaan Alat Geolistrik Di Cirebon Dalam Pembuatan Sumur Bor

August 18, 2022

Belakangan ini, membuat sumur bor untuk mendapatkan sumber air bersih banyak dipilih sebagai solusi alternatif dalam mencukupi kebutuhan sehari – hari. Dalam pembuatan sumur bor sendiri, umumnya diperlukan adanya alat – alat dan metode canggih seperti halnya geolistrik di Cirebon. Bagi Anda yang mungkin kurang familiar dengan alat ini, maka bisa menyimak informasi selengkapnya di artikel berikut ini.

Sekilas definisi tentang alat geolistrik

Geolistrik dalam pembuatan sumur bor rumah tangga di Cirebon umumnya merupakan suatu metode geofisika aktif yang mana bertujuan untuk mengetahui respon sifat aliran listrik pada bagian bawah permukaan dengan cara melakukan pendeteksian di permukaan bumi. Penggunaan alat / metode geolistrik ini sendiri sering kali digunakan untuk mengetahui bagaimana struktur bawah permukaan, sebaran endapan mineral dan batu bara, mencari lapisan akuifer air tanah dan lain sebagainya.

Dapat disimpulkan, bahwa penggunaan metode geolistrik ini sendiri digunakan untuk mempelajari keadaan bawah permukaan tanah dengan cara mempelajari sifat – sifat aliran listrik di dalam batuan di bawah permukaan bumi. Adanya metode ini sangat penting dilakukan untuk membantu memudahkan proses pengeboran sumur dalam memperoleh sumber air bersih di dalam tanah.

Bagaimanakah cara kerja dari alat geolistrik di Cirebon?

Membahas mengenai cara kerja dari alat geolistrik ini sendiri yakni dengan cara menginjeksikan arus listrik DC dari elektroda arus kemudian mengamati hasil pengukuran melalui elektroda potensial. Banyak yang mengklaim, bahwa penggunaan alat / metode geolistrik ini dinilai sangat ramah lingkungan dan relative murah lantaran tidak menggunakan bahan – bahan peledak. Dalam hal ini, metode geolistrik sendiri juga dibagi menjadi tiga metode yakni metode resistivitas, metode polarisasi dan metode potensial. Dimana, setiap metode yang ada memiliki kelebihan, kekurangan, parameter serta sifat – sifat fisika yang saling berhubungan.

Itulah tadi sekilas definisi dan juga cara kerja dari alat / metode geolistrik di Cirebon dalam proses pembuatan sumur bor demi menghasilkan sumber air bersih dan bebas limbah. Adapun bagi Anda yang ingin membuat sumur bor, pastikan pihak jasa sumur bor telah menggunakan metode geolistrik yang satu ini.