PT Geo Santara Indonesia

Membedakan Tiang Pancang Dengan Borepile Di Tangerang Sebagai Fondasi

August 5, 2022

Fondasi merupakan salah satu kunci utama untuk mendukung kekuatan struktur bangunan, tak terkecuali pada sumur bor. Khusus untuk sumur, borepile di Tangerang merupakan fondasi yang digunakan sebagai penunjang.

Akan tetapi, beberapa orang yang kurang memahami struktur bangunan dan konstruksi kerap menyamakan borepile dengan tiang pancang. Padahal keduanya mempunyai perbedaan yang bisa Anda simak berikut ini!

Apa itu borepile?

Borepile, termasuk yang dipasang untuk sumur bor rumah tangga di Tangerang, adalah bentuk fondasi yang instalasinya dilakukan dengan mengebor di dalam tanah. Tujuannya adalah menopang struktur konstruksi supaya beban dapat ditransfer ke batuan atau lapisan tanah yang mempunyai kekuatan sesuai kebutuhan.

Fondasi ini mempunyai istilah lain seperti drilled shaft, bor pile, dan replacement piles. Selain itu, borepile sering ditemukan di kawasan perkotaan dan hanya diaplikasikan pada kontur tanah yang stabil. Konstruksinya pun dibagi menjadi dua tahap, yakni pengeboran (pembentukan lubang sesuai diameter dan kedalaman) dan konstruksi (pengecoran ke lubang galian).

Apa itu tiang pancang?

Berbeda dari borepile di Tangerang, tiang pancang terdiri atas serangkaian kolom yang dibangun atau dimasukkan ke dalam tanah. Tujuannya adalah menyalurkan berat bangunan di atasnya ke lapisan tanah. Dengan begitu, bangunan tetap kokoh dan tak gampang roboh, terutama pada bangunan yang digunakan banyak orang.

Tiang pancang pun termasuk ke dalam jenis fondasi dalam. Dengan kata lain, fondasi memiliki kedalaman melebihi lebar fondasi bangunan atau lebih dari 3 meter (atau sekitar 10 kaki). Bentuknya pun berupa silinder panjang yang terbuat dari material kuat, contohnya beton. Tiang pancang akan didorong ke dalam tanah dan membuatnya lebih toleran terhadap abrasi maupun erosi.

Apa yang membedakannya?

Dari bentuk, Anda dapat menilai borepile dan tiang pancang memang berbeda. Tiang pancang memiliki fondasi lebih solid dibandingkan borepile di Tangerang. Selain itu, tujuan serta tahapan pembangunan kedua fondasi juga berbeda walau sama-sama dibenamkan dari tanah.

Semoga Anda dapat membedakan kedua fondasi ini sebelum merancang bangunan!