PT Geo Santara Indonesia

Pengertian Beserta Tujuan Soiltest, Boring Dan Sondir Di Mojokerto

December 28, 2022

Pernahkah terlintas di pikiran Anda bagaimana tahapan dalam pembuatan sumur bor rumah tangga di Mojokerto? Ternyata selama pengerjaannya ada tahapan yang dinamakan soiltest, boring dan sondir di Mojokerto.

Melalui tiga pengujian ini tentunya tim bisa memperoleh banyak informasi seputar lingkungan yang dijadikan area konstruksinya. Memangnya seperti apa ketiga tahapan tersebut? Mari simak selengkapnya berikut.

Tiga Tahapan dalam Pengeboran

Bila selama ini mungkin Anda hanya tahu pembuatan sumur sekadar mengebor saja, akan tetapi kenyataannya lebih dari itu dan butuh tahapan panjang demi lokasi pengeboran yang tepat dan aman bagi lingkungan sekitar.

1. Soil test

Soiltest atau diterjemahkan jadi pengujian tanah merupakan tahapan dengan tujuan melihat data penting seputar biologi tanah, kimia, dan fisika berkaitan dengan ilmu geoteknik.

Soiltest dilakukan untuk mengetahui kondisi asli dari tanahnya dan memudahkan pengerjaan selanjutnya para tenaga ahli.

Ada pun di dalamnya mencakup tujuh pengujian dan pendataan antara lain; CPT (cone penetration test), soil boring, hand bore, CBR (pengujian kekuatan tanah, sand cone, DCP (dynamic cone penetrometer), dan topografi.

2. Boring

Setelah melaksanakan soil test, berikutnya ada kegiatan boring yang bertujuan mencari tahu kondisi tanah per lapisnya hingga ke bagian lapis terkeras. Tes ini menetapkan nilai interval sebesar 2,0 meter.

Hammer otomatis merupakan alat yang dimanfaatkan untuk kegiatan soiltest, boring dan sondir di Mojokerto dengan cara memasukkan tabung SPT ke dalam plastik yang berlabel sesuai banyaknya pukulan hammer, nomor bor, hingga tingkat kedalaman.

3. Sondir

Tahap pengujian terakhir yaitu proses analisis daya dukung tanah beserta mengukur kedalaman lapisan tanah keras menuju lapisan pendukungnya.

Setelah kedalaman tanah kerasnya diketahui, dibuatlah pijakan tiang atau pile sebagai bagian dari pondasi. Agar pondasinya kuat menahan beban berat dan terhindar dari kesalahan, seluruh tim wajib mematuhi standar sondir yang ada.

Demikian penjelasan mengenai pengujian soiltest, boring dan sondir di Mojokerto. Dengan artikel ini semoga Anda mendapat gambaran bagaimana proses pengerjaan sumur.