PT Geo Santara Indonesia

Sistem Dan Klasifikasi Air Tanah Dalam Sumur Bor Industri Di Purwakarta

August 13, 2022

Keberadaan sumur bor industri di Purwakarta sangat diperlukan mengingat kawasan tersebut merupakan salah satu area industri terbesar di Indonesia. Manfaat yang diberikan sumur bor industri pun beragam, salah satunya memenuhi kebutuhan air bersih untuk kegiatan operasional.

Berbeda dari sumur bor rumah tangga di Purwakarta, sumur bor di kawasan industri mampu menyiapkan debit air yang kapasitasnya lebih besar. Pengerjaan yang dilakukan penyedia jasa pun lebih rumit dan lama. Selain itu, pihak yang menggunakan sumur bor harus mengimbanginya dengan sistem pengolahan air industri yang memadai.

Apa saja klasifikasi air dari sistem pengolahan?

Air bersih yang dihasilkan sistem pengolahan biasanya diklasifikasikan sesuai baku mutu air oleh pemerintah. Baku mutu air berfungsi mengendalikan kualitas air agar sesuai kegunaan dan tidak memicu kerugian berkepanjangan.

Lalu, seperti apa klasifikasi baku mutu air yang diperlukan industri? Simak penjelasannya berikut ini!

1. Higiene sanitasi

Higiene sanitasi merupakan grade tertinggi pada pengolahan air industri, termasuk yang diambil dari sumur bor industri di Purwakarta. Pada klasifikasi ini, mutu air merujuk pada kebutuhan sehari-hari selain untuk air minum. Air harus bersih, tak keruh dan berwarna, bebas bau, dan lolos sejumlah tes.

2. Air solus per aqua (SPA)

Klasifikasi air SPA yang dipakai untuk pengobatan dan/atau kegiatan-kegiatan yang memerlukan higienitas tingkat tinggi. Walau parameternya di bawah air minum, air wajib bebas kandungan kimia berbahaya, tak berwarna dan berbau, dan bukan dari sumber pencemaran.

3. Air untuk kolam renang

Berikutnya ada klasifikasi air untuk kolam renang. Sebelum dialirkan ke kolam, air harus sesuai standar baku mutu yang diberlakukan. Maka pengelola fasilitas olahraga pun perlu memperhatikan pengolahan air industri untuk menjaga kebersihan dan kenyamanan.

4. Air untuk kebutuhan lain

Baku mutu air terakhir berhubungan dengan toleransi kualitas dan kandungan lebih rendah. Pada klasifikasi tersebut, air dapat digunakan untuk memenuhi kebutuhan seperti pencucian, irigasi pada tanaman, dan lain sebagainya.

Bagaimana, sudah siap memakai air dari sumur bor industri di Purwakarta?